Ruang tamu merupakan ruangan yang bersifat publik. Ruang tamu ini bukanlah sebuah ruangan private seperti kamar tidur. Artinya ruang tamu adalah ruangan yang ditujukan untuk banyak orang. Bahkan bukan cuma untuk anggota keluarga saja, melainkan juga para tamu yang datang berkunjung ke rumah. Semua orang yang bertamu akan Anda sambut dengan baik di ruangan ini.
Oleh karena itu, ruangan ini mempunyai suasana yang begitu hangat dan ceria karena menjadi tempatnya bersenda gurau, berbagi kabar, dan menjalin komunikasi satu sama lain. Anda harus mendesainnya dengan baik. Satu bagian yang sangat penting diperhatikan pada saat Anda menata ruang tamu ialah lantainya. Lantai merupakan bidang yang paling luas di ruang tamu, setelah dinding.
Anda harus pandai-pandai memilih gaya, warna, dan tekstur lantai sesuai dengan desain ruangan yang hendak diciptakan. Pesonanya mesti harmonis dengan desain ruang tamu maupun desain rumah secara keseluruhan. Untungnya sekarang terdapat begitu banyak pilihan material lantai yang tersedia di toko bangunan. Banyaknya pilihan lantai ini tentunya akan mempermudah pekerjaan Anda dalam memilih lantai yang paling tepat.
GAYA

Pada saat Anda memilih lantai di toko bangunan, ingatlah material pembuat lantai tersebut akan sangat berpengaruh terhadap dekorasi ruangan secara keseluruhan. Lantai tradisional seperti kayu dan teraso akan menciptakan suasana yang klasik, vintage, old, dan tradisional. Anda bisa memilih tampilan glossy atau matte untuk jenis kedua lantai ini. Begitu pula dengan keramik yang mampu menghadirkan suasana yang lebih modern dan kekinian. Banyaknya pilihan model keramik juga pasti akan mempermudah Anda. Sedangkan kalau mau gaya yang mewah dan elegan, gunakanlah marmer atau granit.
WARNA

Kekuatan warna terbukti mampu mempengaruhi perasaan seseorang yang melihatnya. Hindari memilih warna yang terlalu menyolok dan hanya disukai oleh orang-orang tertentu saja. Sebaliknya pilih warna yang lembut dan teduh di mata. Cokelat muda, cokelat tanah, abu-abu, dan kuning adalah beberapa warna yang mampu menciptakan perasaan yang damai di ruang tamu. Sedangkan warna putih mampu membuat ruang tamu terlihat lebih lapang. Penggunaan warna gelap dan multiwarna akan membantu memusatkan perhatian mata. Sayangnya warna ini tidak cocok untuk ruang tamu berukuran kecil.
TEKSTUR

Tekstur permukaan lantai juga merupakan bagian penting dari dekorasi ruang tamu. Secara umum, ciri-ciri khas tekstur lantai untuk ruang tamu adalah lembut. Hindari menggunakan lantai yang bertekstur untuk ruang tamu di dalam ruangan. Lantai bertekstur hanya cocok dipakai untuk ruang tamu terbuka yang mengusung desain natural. Guna meningkatkan kenyamanan di ruang tamu tersebut, Anda dapat melapisi lantainya memakai karpet. Sama seperti lantai, memilih karpet pun harus dilaksanakan dengan penuh pertimbangan. Pilihlah desain karpet yang sesuai dengan desain ruang tamu.
Fungsi Lantai Ruang Tamu

Berbicara mengenai fungsi lantai di ruang tamu maka kita juga akan berbicara tentang fungsi dari ruang tamu itu sendiri. Untuk mencari tahu fungsi utama lantai di ruang tamu pada rumah Anda, silahkan Anda jawab pertanyaan-pertanyaan di bawah ini terlebih dahulu.
- Apakah ruang tamu di rumah Anda hanya berfungsi sebagai tempat untuk menerima tamu?
- Apakah ruang tamu tersebut mempunyai fungsi yang lainnya juga?
- Apakah di rumah Anda ada balita dan hewan peliharaan?
- Apakah seluruh bagian lantai di ruang tamu merupakan bagian dari dekorasi?
- Apakah desain yang ingin Anda ciptakan di dalam ruang tamu tersebut?
Daya Tahan Lantai

Seberapa sering orang-orang beraktivitas di ruang tamu akan mempengaruhi usia dari lantai tersebut secara langsung. Lantai yang terbuat dari ubin, batu, beton, dan keramik bisa bertahan selama berpuluh-puluh tahun apabila Anda merawatnya dengan tepat. Namun untuk lantai yang terbuat dari bahan yang teksturnya lebih lembut seperti kayu, vinyl, atau laminasi mungkin harus diganti setiap beberapa tahun sekali karena memang lantai tersebut lebih mudah rusak. Anda hanya dapat memperlambat kerusakan tersebut agar terjadi lebih lama tanpa bisa membuatnya tidak rusak sama sekali.
Pembersihan dan Pemeliharaan
Merawat lantai ruang tamu merupakan pekerjaan yang peting. Selain pemeliharaan secara rutin, Anda juga perlu membersihkan noda yang ada di bawah sofa dan furnitur berat lainnya. Semakin banyak Anda membiarkan bidang lantai ini terlihat, maka semakin sering pula Anda harus membersihkannya. Secara umum, lantai berbahan keras akan lebih tahan noda daripada jenis lantai yang teksturnya halus. Bahan lantai sintetis seperti linoleum dan porselen juga lebih tangguh dan lebih mudah dibersihkan. Bagaimana pun setiap jenis lantai mempunyai teknik pembersihannya masing-masing yang mesti Anda pelajari.