Cara Mengusir Laba-laba dari Rumah, Jurus Ampuh Sampai 10 Tahun Lebih

Mengusir laba-laba umumnya dilakukan agar rumah bersih dari sarangnya. Rumah yang dipenuhi oleh sarang laba-laba terkesan sebagai rumah yang tidak dirawat. Tidak mau kan Anda dicap pemalas gara-gara masalah ini? Laba-laba umumnya membuat sarang di sekitar sumber cahaya. Entah itu di di sekitar lampu, ventilasi udara, maupun kaca jendela. Tak jarang, dia juga menyulam sarangnya di dapur.

tips mengusir laba laba

CARA YANG MUDAH TAPI SARANG LABA-LABA CEPAT ADA LAGI

mengusir laba laba

Bagi Anda yang suka cara instan dan alami, Anda bisa menggunakan bahan-bahan berikut sebagai pengusir laba-laba :

Cairan Cuka

mengusir laba laba dengan cuka

Sifat cuka yang asam dibenci hampir semua serangga, tak terkecuali laba-laba. Masukkan cuka ke dalam botol spray dan semprotkan ke tubuh laba-laba yang Anda jumpai. Laba-laba sangat membenci hal ini. Agar rumah tidak dimasuki lagi, semprotkan cairan cuka ini ke lubang-lubang ventilasi rumah.

Daun Mint

mengusir laba laba dengan mint

Jika manusia suka aroma daun mint, laba-laba justru kebalikannya. Anda bisa memakai daun mint ini sebagai pengusir laba-laba alami. Caranya pun terbilang mudah. Tumbuk beberapa lembar daun mint, lalu berikan sedikit air dan aduk hingga tercampur rata. Masukkan larutan ini ke dalam botol spray. Terakhir semprotkan ke lubang-lubang yang ada di rumah Anda. Dijamin laba-laba tidak mau melewatinya karena aroma daun mint yang sangat kuat.

Sari Lemon/Jeruk Nipis

mengusir laba laba dengan lemon

Lemon dan jeruk nipis dikenal sebagai pembersih alami yang mujarab. Kandungan asamnya yang tinggi akan terasa menyengat ketika tersentuh kulit. Anda pun bisa menggunakan kedua buah ini agar laba-laba tidak betah tinggal di rumah Anda. Caranya sama dengan kedua bahan sebelumnya, ambil sari jeruk nipis atau lemon secukupnya. Tuangkan ke dalam botol spray. Segera semprotkan ke tubuh laba-laba berkali-kali. Alhasil laba-laba akan segera kabur setelah terkenanya.

trik mengusir laba laba

CARA YANG SULIT DAN HASILNYA PERMANEN

Banyak orang keliru ketika mengusir laba-laba dari rumahnya. Mereka hanya membersihkan sarangnya, dan membiarkan si laba-laba menghilang begitu saja. Padahal justru si laba-laba inilah yang harus “dibersihkan” pertama kali. Tepat sekali, di sini akan kami ajarkan bagaimana menangkap laba-laba dengan mudah dan aman. Laba-laba terhitung gampang ditangkap. Ia cenderung menghabiskan waktunya dengan berada di tengah-tengah sarangnya. Jarang sekali laba-laba ini berkeliaran.

cara mengusir laba laba

ALAT-ALAT :

  • Sarung tangan
  • Topi
  • Tongkat panjang
  • Kantong plastik

LANGKAH-LANGKAH :

  1. Pertama-tama gunakanlah pengaman berupa sarung tangan dan topi. Sarung tangan berguna agar Anda terhindar dari gigitan laba-laba saat menangkap laba-laba apabila diperlukan, meskipun ini sangat jarang terjadi. Sedangkan topi berguna untuk melindungi wajah dari kotoran-kotoran yang jatuh dari atas.
  2. Selanjutnya, carilah sarang laba-laba. Fokus untuk menangkap laba-laba terlebih dahulu, setelah itu membersihkan sarangnya.
  3. Ketika Anda menemukan salah satu laba-laba, segera ambil tongkat panjang. Arahkan tongkat ke dalam sarang. Gerakkan tongkat memutar searah jarum jam dengan cepat agar laba-laba tidak terlanjur kabur.
  4. Selanjutnya, segera turunkan tongkat dan periksa adakah laba-laba di sana. Jika tidak ada, kemungkinan besar laba-laba tersebut terjun ke bawah namun jaringnya masih menempel dengan tongkat. Dengan kata lain, laba-laba bergelantungan di bawah tongkat.
  5. Laba-laba yang bergentayungan lebih mudah ditangkap karena Anda cukup mengarahkannya masuk ke dalam kantong plastik. Sementara itu, untuk laba-laba yang berada di tongkat, masukkan tongkat ke dalam kantong plastik, tarik perlahan-lahan sampai laba-laba jatuh ke dalamnya.
  6. Ulangi langkah ini di semua sarang laba-laba tanpa memandang ukuran tubuhnya.
  7. Setelah semuanya beres, Anda bisa mengikat kantung plastik kemudian membuangnya ke tempat sampah. Atau bagi Anda yang penyayang binatang, bisa melepaskannya kembali di kebun yang jauh dari rumah.
  8. Dengan cara kedua di atas, rumah akan terhindar dari laba-laba dalam waktu yang lebih lama. Apabila Anda melihatnya lagi, segera tangkap lagi laba-laba tersebut, berapapun ukurannya. Sebab, jika Anda membiarkan laba-laba tumbuh besar dan bertelur, dari satu telur tersebut akan lahir ratusan anak laba-laba yang siap membuat sarangnya di rumah kita. Jangan biarkan hal ini terjadi.

Selamat berburu!