Cara Memperbaiki Sendiri Dinding Gypsum yang Rusak Tanpa Tukang

Papan gypsum merupakan bahan bangunan yang biasa digunakan sebagai partisi dinding dan plafon rumah. Selain harganya yang terjangkau, papan gypsum juga dipilih karena permukaannya yang bertekstur rapi dan bersih. Akan tetapi, bahan gypsum ini juga rawan rusak/jebol lho. Terutama jika terkena benturan dari benda-benda keras.

memperbaiki dinding gypsum rusak

Untuk memperbaikinya, ikuti panduan berikut ini :

ALAT DAN BAHAN :

  • Gypsum baru
  • Pensil
  • Penggaris
  • Gergaji
  • Plester gypsum (joint cornice compound)
  • Cat
  • Kuas

LANGKAH-LANGKAH :

  1. Tandai bagian papan gypsum yang mengalami kerusakan. Buatlah pola segitiga sama sisi di tanda yang telah dibuat tersebut. Bentuk segitiga dipilih karena mampu menyamarkan bekas tambalan yang akan dilakukan nantinya.
  2. Selanjutnya, potonglah pola yang telah dibuat tersebut. Pastikan Anda melakukannya dengan rapi agar seluruh permukaan dinding gypsum tetap terlihat halus.
  3. Kemudian, gunakan potongan segitiga dari gypsum yang rusak tadi untuk mencetak pola di papan gypsum baru. Dengan begini, lubang di dinding tadi bisa tertutup sempurna dengan potongan papan gypsum yang baru. Berikutnya, potonglah papan gypsum sesuai dengan pola yang sudah dibuat.
  4. Saatnya menambal kembali dinding yang rusak. Pertama-tama, tempelkan plester gypsum di pinggiran potongan papan dan dinding yang akan ditambal. Kedua, dengan hati-hati, masukkanlah potongan tersebut tepat pada lubang dinding. Atur-atur sedikit agar pemasangannya terlihat rapi. Berikan plester sekali lagi pada bagian-bagian sambungannya.
  5. Sebagai langkah terakhir, Anda dapat mengecat kembali seluruh bidang yang telah diperbaiki tersebut. Pengecatan dilakukan untuk menyamarkan tambalan gypsum.