Lebah kayu (Xylocopa sonorina) adalah lebah besar yang berbulu. Lebah ini bisa ditemukan di hampir seluruh belahan dunia. Dinamakan lebah kayu karena kebiasaannya yang suka menggerek kayu untuk membuat sarang. Akibatnya kayu pun berlubang-lubang dan strukturnya menjadi keropos. Lebah kayu merupakan serangga perusak kayu selain rayap yang harus diwaspadai. Serangannya bisa terus-menerus dilakukan selama lebah tersebut merasa aman.
Pada umumnya lebah kayu bersifat tidak terlalu agresif. Lebah ini hanya mau menyengat apabila dirinya merasa sangat terganggu. Dan itu pun hanya bisa dilakukan oleh lebah betina. Sedangkan lebah kayu jantan sama sekali tidak bisa menyengat. Di habitat alaminya, lebah kayu senang tinggal di hutan-hutan tropis yang ditumbuhi oleh banyak pepohonan. Mereka akan membuat lubang di pohon tersebut untuk membangun sarang. Namun terbatasnya jumlah pepohonan terutama di perkotaan mendorong lebah kayu untuk membuat sarang di rangka atap kayu.
Anda bisa mencegah serangan lebah kayu pada rangka atap kayu dengan mengecatnya terlebih dahulu. Kedengarannya memang sangat merepotkan, tetapi hasilnya bagus sekali dalam menjaga kayu-kayu tersebut tetap utuh. Silakan Anda bisa menggunakan produk cat yang mempunyai kemampuan anti-serangga sehingga tidak ada lebah kayu yang berani menggereknya. Aplikasikan cat ini pada permukaan kayu satu per satu sebelum dipasang pada struktur atap bangunan.
Jika lebah kayu sudah terlanjur menyerang, Anda bisa membasminya dengan cara berikut ini!
- Gunakan Pestisida/Insektisida
Anda bisa membeli pestisida/insektisida secara online di www.tokotanaman.com. Saran kami pilihlah pestisida/insektisida yang berbentuk bubuk karena kinerjanya lebih efektif dalam membasmi lebah kayu. Serbuk pestisida/insektisida yang sudah Anda beli lantas dimasukkan ke dalam sarang lebah kayu sedikit demi sedikit. Setelah dirasakan sudah cukup, Anda bisa menyumbat lubang sarangnya menggunakan wol baja atau serat kaca. Dengan begini, lebah kayu dewasa beserta telur dan larvanya yang tengah berada di dalam sarang akan mati.
- Manfaatkan Cairan Bensin
Bensin ternyata juga bisa dipakai untuk membinasakan lebah kayu. Tetapi hanya lebah dewasa yang terkena bensin saja yang akan mati. Sedangkan telur dan larva lebah kayu yang bersembunyi di dalam sarang akan tetap hidup. Kecuali jika Anda bisa menyemprotkan bensin ke dalam sarang lebah kayu hingga ke seluruh bagiannya. Anda bisa menggunakan botol spray bekas untuk menyemprotkan bensin tersebut. Berhati-hatilah saat menggunakannya sebab bensin merupakan bahan yang sangat beracun.
- Pakailah Pembersih Aerosol
Kini Anda bisa menemukan produk pembersih aerosol yang dijual di minimarket dan supermarket terdekat. Penggunaan produk pembersih ini dilakukan dengan menyemprotkannya ke area yang hendak dibersihkan. Mengingat produk pembersih aerosol terbuat dari bahan-bahan kimia yang berbahaya, maka Anda bisa memakainya untuk memberantas lebah kayu sampai tuntas. Caranya Anda cukup menyemprotkan produk ini persis ke lubang sarang lebah kayu. Tak lama kemudian, lebah kayu pun akan keluar sendiri dari sarang karena tidak tahan dengan aromanya. Anda bisa terus menyemprotkan cairan pembersih tersebut sampai lebah kayu mati.
- Buat Suara yang Bising
Kebanyakan serangga tidak tahan terhadap suara yang terlalu bising sebab secara alami mereka terbiasa tinggal di hutan yang suasana lingkungannya damai dan tenang. Jadi bila rumah Anda dipenuhi oleh lebah kayu yang membuat sarangnya di rangka atap bangunan, cobalah menyetel musik yang bising setiap hari. Hal ini akan membuat lebah kayu merasa terganggu, lalu meninggalkan sarangnya. Faktanya rumah yang sering memperdengarkan lagu-lagu keras jarang diserang oleh lebah kayu.
- Pukul Jatuh dan Binasakan
Suatu ketika Anda berpapasan dengan lebah kayu yang tengah asyik beterbangan di sekitar sarangnya. Jangan diam saja, segeralah ambil tindakan! Cobalah pukul lebah kayu tersebut menggunakan sapu lidi sampai terjatuh. Pukul terus lebah kayu dengan tenaga yang cepat dan kuat hingga ia menjadi tidak berdaya. Kalau sudah, Anda bisa membuang lebah kayu ini ke kloset biar tidak bisa terbang kembali lagi ke sarangnya. Ingat bahwa seekor lebah kayu dewasa bisa melahirkan puluhan larva lebah kayu yang siap melakukan serangan terhadap rumah Anda.