Sehari-hari Anda perlu memasak berbagai ragam bahan makanan untuk mengolah bahan makanan yang masih mentah menjadi bahan pangan yang matang serta memiliki rasa yang lezat. Untungnya kita hidup di zaman modern, di mana semua pekerjaan bisa dilakukan jauh lebih mudah dibandingkan pada zaman dahulu. Jika dahulu kala manusia harus menggunakan tungku kayu untuk memasak yang pastinya sangat merepotkan, nah sekarang kita bisa menggunakan kompor gas yang membuat proses memasak menjadi jauh lebih gampang. Anda pun pasti merasakan kemudahannya.
Kompor gas menggunakan bahan bakar berupa gas yang tersimpan di dalam tabung. Di Indonesia, Anda dapat membeli gas tabung di berbagai warung atau toko kelontong terdekat. Harganya cukup lumayan murah daripada memakai bahan bakar yang lainnya. Maklum saja sebab pemerintah masih memberikan subsidi untuk pengadaan gas tabung ini. Namun beberapa orang mengaku takut memasang tabung gas sendiri. Penyebabnya bermacam-macam seperti timbul suara mendesis akibat ada gas yang keluar. Anda mungkin juga termasuk salah seorang yang takut memasang tabung gas ini?
Jangan khawatir lagi deh. Sebab tabung gas yang mendesis ternyata dapat diatasi dengan sangat mudah kok. Di bawah ini solusi-solusi yang dapat dikerjakan untuk mengatasi tabung gas yang mendesis supaya tidak mendesis lagi! Silakan Anda bisa mencobanya.
Gantilah Karet Seal yang Longgar
Kalau Anda perhatikan dengan baik, terdapat sebuah karet seal di bagian atas tabung gas yang nantinya bakal berhubungan langsung dengan regulator. Fungsinya yaitu untuk mencegah gas bisa keluar melalui bagian pinggirnya regulator. Karet seal ini bersifat sangat kaku dan mempunyai ukuran yang sama persis dengan diameter bagian dalam corong tabung gas. Sehingga tidak ada lagi celah-celah yang terbentuk di bagian pinggirnya. Alhasil, regulator pun dapat terpasang kuat di tabung gas.
Tetapi kalau kondisi karet seal ini sudah terlalu longgar, maka akan terbentuk celah-celah kecil di bagian pinggirannya yang bisa menjadi lubang bagi gas untuk keluar. Akibatnya yaitu terdengar suara mendesis dari tabung gas tersebut yang menandakan adanya gas yang keluar. Silakan Anda dapat mengganti karet seal yang sudah terlalu longgar ini menggunakan karet dari tabung gas lain yang kondisinya masih bagus. Dijamin deh masalah tersebut pasti bakal sirna. Tabung gas pun tak akan mendesis lagi.
Ganjal Menggunakan Karet Gelang
Apabila cara pertama di atas tidak berhasil mengatasi masalah Anda, di mana tabung gas tersebut masih mengeluarkan suara yang mendesis, Anda bisa mencoba mengganjal karet seal tadi memakai potongan karet gelang. Mengapa? Sebab ada kemungkinan dimensi moncong tabung gas ini terlalu tinggi sehingga menyebabkan posisi karet seal tersebut menjadi tak stabil. Karet ini terus bergoyang sehingga membuat terbentuknya celah atau lubang akibat posisinya yang miring.
Jadinya Anda memerlukan sesuatu yang mampu mengganjal karet seal tersebut supaya posisinya tetap stabil. Di sini Anda dapat menggunakan karet gelang. Siapkan karet gelang yang masih bagus dan elastis. Potonglah karet tadi dengan panjang sesuai ukuran keliling moncong tabung gas. Lalu congkel karet seal menggunakan obeng untuk mengeluarkannya. Masukkan potongan karet gelang ini ke dalam moncong tabung gas. Selanjutnya pasang kembali karet seal di atasnya. Dengan cara ini, seharusnya desisan pada tabung gas tersebut tidak bakal keluar lagi.
Periksa Regulator Kompor Gas
Ada kemungkinan pula tabung gas yang sedang didpasang tiba-tiba mengeluarkan suara yang mendesis akibat regulator yang dipakai sudah rusak. Perlu diketahui, regulator ini bekerja dengan mencengkeram bagian moncong tabung gas agar posisinya stabil, lalu menyedot gas yang ada di bagian dalamnya. Tapi jika kondisinya sudah rusak, maka regulator tersebut tidak mampu mencengkeram moncong tabung gas dengan erat. Tandanya yaitu terdengarnya suara mendesis setiap kali Anda mencoba untuk memasang regulator tersebut.
Anda bisa memeriksa secara langsung kondisi regulator pada kompor gas untuk mengetahuinya apakah masih layak dipakai atau tidak. Apabila komponen-komponen yang menyusun regulator tersebut tidak pada posisinya atau terdapat komponen penyusun yang kondisinya sudah lemah, maka artinya regulator tadi sudah tidak layak pakai lagi. Anda juga dapat mencoba memasang regulator ini di beberapa tabung gas. Kalau hasilnya komponen terus mendesis, maka memang regulator tersebut telah rusak. Anda wajib menggantinya dengan regulator yang baru.