Keterbatasan tanah dalam pembangunan rumah seringkali mengorbankan pendirian untuk kamar mandi. Di rumah mungil, kamar mandi biasanya dibuat dengan ukuran yang kecil agar menghemat lahan. Akibatnya, suasana di dalam ruangan ini pun terasa sempit dan kurang nyaman dipakai untuk berelaksasi.
Tidak hanya sebagai tempat membersihkan diri, kini kamar mandi juga sering digunakan untuk tempat bersantai dan menikmati waktu sendiri. Hawa yang segar ditambah dengan suara gemericik air sangat ampuh menjadi obat penghilang stres. Khusus untuk kamar mandi yang berukuran kecil, anda perlu mendesainnya sedemikian rupa supaya tetap terasa nyaman dan menenangkan.
Di bawah ini tips-tips mengubah desain kamar mandi agar ruangan yang kecil terlihat lebih luas :
1. Pilih Warna Dinding dan Lantai yang Selaras
Untuk membuat kamar mandi tampak lebih luas, aplikasikan warna yang selaras pada lantai dan dinding. Sama halnya juga dengan pemilihan warna perabotan mandi seperti bathtub, wastafel, dan rak direkomendasikan tetap memakai jenis warna yang serupa. Sebagai contoh bila anda menggunakan keramik berwarna biru, maka gunakan warna-warni biru untuk menghiasi seluruh sudut kamar mandi. Hindari penerapan warna yang saling kontras karena nuansa yang terlalu ramai akan menciptakan kesan ruangan tampak lebih kecil.
2. Pasang Ubin di Setiap Area
Seperti kita ketahui, ubin mempunyai efek mengkilap alias glossy. Karena itulah, ubin dapat mengesankan interior yang lebih luas berkat kemampuannya dalam menyebarkan cahaya. Jika anda mempunyai budget yang berlebih, tidak ada salahnya menutup dinding kamar mandi dengan ubin pula. Hal ini bakal membuat kamar mandi terasa lebih nyaman dan tampak mewah.
3. Hilangkan Kesan Partisi Antar Ruangan
Di rumah yang kecil, kamar mandi umumnya dibuat menyatu dengan dapur. Walau demikian, jangan buat kedua ruangan ini saling terpisah satu sama lain. Tetaplah gunakan warna cat dan lantai yang sama sehingga suasana di dalam kedua ruangan ini akan mengalir lancar.
4. Pasang Cermin yang Berukuran Besar
Cermin juga mampu membuat suatu ruangan terlihat lebih besar daripada ukuran sebenarnya. Cermin mampu menyediakan ruangan semu yang akan melipatgandakan ukuran kamar mandi. Pasang cermin yang ukurannya besar sehingga seluruh sudut kamar mandi bisa terlihat jelas. Paling tepat cermin dipasang di dinding yang berseberangan dengan jendela.
5. Usahakan Pencahayaan Kamar Mandi Terang
Terakhir, anda bisa memanfaatkan pencahayaan untuk memperluas kamar mandi. Apabila kamar mandi memiliki jendela, bukalah jendela tersebut setiap pagi untuk mempersilakan sinar mentari memasuki ruangan. Pasang lampu yang bersinar putih dengan tingkat kecerahan yang pas untuk memperluas kesan kamar mandi.