Cara Mengatasi Kumbang Bubuk Kayu dan Bambu dengan Ampuh

Anda mungkin pernah menjumpai furniture kayu di rumah dipenuhi oleh lubang-lubang yang berukuran kecil? Jumlah lubang-lubang kecil pada furniture tersebut ada begitu banyak. Bagian permukaannya pun mudah sekali rusak karena memang sudah keropos. Lalu dari bagian dalamnya keluar bubuk-bubuk kayu berupa butiran-butiran yang ukurannya kecil pula. Keadaan ini menandakan kalau perabotan kayu milik Anda tersebut sebenarnya sudah terserang oleh kumbang bubuk kayu (powderpost beetle). Beberapa orang juga kerap menyebut serangga ini sebagai teter.

Sebenarnya powderpost beetle ini merupakan salah satu dari 3 spesies kumbang yang senang mengebor kayu. Tujuannya tak lain untuk meletakkan telur-telurnya. Namun serangan dari kumbang ini yang paling parah dibandingkan dengan dua spesies kumbang pengebor kayu yang lain. Bahkan teter boleh dibilang sebagai serangga perusak kayu paling berbahaya nomor dua setelah rayap. Teter tidak hanya melakukan serangan pada kayu yang strukturnya lemah saja, tapi kayu yang sangat keras dan kuat seperti kayu jati pun bisa dirusak olehnya. Jadi Anda harus mewaspadainya.

Anda harus waspada terhadap serangan kumbang bubuk. Hal ini tidak lain karena dampak dari serangan kumbang tersebut sangatlah besar, baik pada skala rumah tinggal maupun bangunan industri. Kumbang bubuk dapat mengakibatkan kerusakan yang sangat fatal terhadap struktur kayu dan aspek estetikanya. Struktur kayu yang semula kokoh akan langsung menjadi keropos sebab dipenuhi saluran-saluran kecil di dalamnya. Bentuknya menyerupai terowongan. Keindahan desain kayu tersebut pun berkurang lantaran banyaknya lubang-lubang kecil yang memenuhi bagian permukaannya.

Fase Hidup Kumbang Bubuk Kayu

Kumbang bubuk kayu tumbuh melalui fase perkembangan metamorfosis yang tak sempurna. Fase yang paling berbahaya bagi keberlangsungan furniture kayu Anda dari siklus hidup kumbang ini adalah ketika dirinya berbentuk larva yang menyerupai rayap. Larva kumbang bubuk kayu ini akan memakan partikel-partikel kayu yang berada di sekelilingnya. Aktivitas ini akan terus berlanjut dilakukan selama kumbang ini masih berwujud larva. Waktunya sendiri kurang lebih mencapai 1 tahun. Jadi selama 1 tahun, kayu di rumah Anda yang sudah terserang oleh kumbang bubuk kayu akan terus digerogoti.

Kumbang bubuk kayu dewasa memang tidak memakan kayu lagi. Namun kumbang tersebut mempunyai perilaku untuk cenderung meletakkan telur-telurnya di tempat aia dibesarkan. Tempat tersebut tak lain berada di salah satu perabotan kayu milik Anda. Kelak setelah telur-telur tadi menetas, si larva kumbang bubuk kayu yang menjadi anaknya juga bakal memakan kayu. Serangan ulang serangga kumbang bubuk kayu ini akan terus berlanjut selama kondisi tempat tersebut bagus untuk mendukung kehidupan anak-anaknya. Hal ini berarti kondisi perabotan kayu Anda berada dalam bahaya besar.

Perlu Anda ketahui, kumbang bubuk kayu terdiri atas 3 jenis antara lain powderpost beetle, deathwatch beetle, dan false powderpost beetle. Meskipun sama-sama bisa disebut sebagai kumbang bubuk kayu, tetapi masing-masing dari serangga tersebut mempunyai perilaku dan habitat ideal yang berbeda-beda. Khusus untuk powderpost beetle, kumbang ini justru sangat menyukai kayu yang keras dan kondisinya kering. Faktanya ialah serangga kumbang bubuk ini lebih banyak menyerang kayu yang tidak difinishing, kayu lama yang lapisan finishing-nya sudah hilang, atau bagian kayu yang mengalami keretakan.

Pencegahan Kumbang Bubuk Kayu

Mencegah selalu lebih baik daripada mengobati. Salah satu cara efektif untuk mencegah serangan dari si kumbang bubuk ini adalah menjaga kondisi furniture kayu Anda agar tetap dalam keadaan baik. Pastikan lapisan finishing-nya menutupi seluruh pori-pori luar kayu tersebut dengan sempurna. Kalau ada bagian finishing yang telah mengelupas, segeralah melakukan finishing ulang pada titik tersebut. Jangan biarkan furniture kayu Anda tampil terbuka tanpa ditutupi oleh lapisan finishing sama sekali karena bisa menjadi sasaran empuk bagi kumbang bubuk kayu untuk menggerogotinya.

Sementara itu untuk kayu-kayu yang belum diolah seperti kayu log atau kayu gergajian milik perusahaan produsen kayu, Anda bisa mengaplikasikan cairan insektisida ke seluruh permukaan kayu tersebut. Kalau mau memperoleh hasil yang lebih bagus lagi kami rekomendasikan untuk merendam kayu-kayu tersebut di dalam cairan insektisida selama beberapa hari agar meresap sempurna. Kayu yang telah mengandung cairan insektisida tadi dijamin tidak akan terkena serangan dari hama apapun termasuk kumbang bubuk kayu. Kami jamin deh kayu tersebut akan senantiasa tetap aman.

Pengendalian Kumbang Bubuk Kayu

Apabila Anda melihat ada tanda-tanda serangan kumbang bubuk kayu pada furniture, segeralah lakukan penanggulangan secara tepat. Anda dapat membeli bahan insektisida khusus untuk mengatasi kumbang pengebor kayu serta tetap aman bagi material kayu. Usahakan pilih insektisida yang bersifat neurotoksik sehingga ampuh mematikan kumbang bubuk kayu sampai ke telurnya. Cairan insektisida tersebut perlu dilarutkan terlebih dahulu dengan air sesuai takaran yang disarankan. Barulah kemudian cairan ini dapat diaplikasikan pada kayu yang terkena serangan kumbang bubuk.

Supaya hasilnya mampu lebih maksimal lagi, Anda sebaiknya mengupas lapisan cat yang menutupi kayu tersebut menggunakan ampelas pada titik-titik yang terserang kumbang bubuk. Lalu larutan insektisida tersebut dapat dioleskan ke permukaan kayu menggunakan kuas. Lakukan penguasan selama beberapa kali supaya larutan insektisida bisa meresap sempurna ke dalam kayu tersebut. Tunggu selama beberapa saat agar kondisi kayu tersebut kembali mengering. Sebagai langkah terakhir adalah Anda bisa mengecat permukaan furniture kayu tadi kembali memakai cat yang bersifat anti-serangga.