5 Cara Merawat Pintu Lipat Besi agar Awet dan Tak Berkarat

Kadang-kadang kita membutuhkan pintu lipat untuk melengkapi eksistensi suatu ruangan. Contohnya seperti garasi mobil dan motor, gudang tempat untuk menyimpan barang-barang tak terpakai, ataupun ruangan yang ingin dibuat dengan konsep terbuka. Pemakaian pintu lipat ini memungkinkan kita mampu membuat pintu yang memiliki bentangan cukup lebar. Selain itu, pintu lipat juga mempunyai keunggulan yaitu Anda bisa melipatnya hingga membuat pintu ini lebih ringkas dan tak memakan banyak tempat.

Kebanyakan orang memilih menggunakan pintu lipat yang terbuat dari besi. Pintu lipat besi ini memiliki struktur yang sangat kuat sehingga mampu memberikan perlindungan keamanan pada ruangan di dalam secara maksimal. Dengan menggunakan pintu besi ini, keamanan ruangan tersebut jauh lebih terjamin. Tetapi di balik kekuatan yang dimiliki oleh pintu lipat besi tersebut, terdapat satu kekurangan utamanya yaitu pintu besi tersebut akan berkarat kalau Anda tidak merawatnya dengan baik.

Supaya pintu besi lipat milik Anda tidak cepat rusak serta lebih awet, maka Anda wajib merawat dengan sebaik-baiknya. Terdapat beberapa pekerjaan yang mesti Anda lakukan untuk merawat pintu tersebut, antara lain :

  1. Lakukan Pemolesan Ulang Secara Berkala

Sama halnya seperti material-material penyusun rumah lainnya yang terbuat dari besi, Anda pun perlu melakukan pemolesan ulang secara berkala terhadap pintu besi lipat. Pemolesan ini bukan semata-mata untuk mengembalikan pesona pintu tersebut, melainkan tujuan utamanya untuk memberikan lapisan perlindungan. Lapisan poles ini akan melindungi permukaan pintu besi lipat Anda supaya terhindar dari karat. Anda bisa melakukan pemolesan ulang setidaknya setiap 2-3 tahun sekali.

  1. Jagalah Kebersihan Kondisi Rel Bawah

Kenyataannya memang pintu lipat sering bermasalh pada bagian relnya. Rel pintu ini kerap kali mengalami macet akibat tidak dirawat dengan baik. Penyebab utamanya yaitu adanya kotoran pada rel tersebut atau terbentuk lapisan karat yang cukup besar sehingga menghalangi jalannya fungsi dari rel ini. Guna menjaga kondisi rel bawah agar senantiasa dapat bekerja dengan baik, Anda mesti menjaga kebersihannya dan memastikan kondisinya tetap kering. Jangan biarkan rel ini sampai basah atau kotor ya!

  1. Berikan Pelumas Pada Bagian Rel Atas

Sebenarnya merawat kondisi rel pintu lipat itu tidak hanya dapat dilaksanakan dengan menjaga kondisi permukaannya senantiasa tetap bersih dan kering. Tetapi Anda juga perlu memberikan pelumas secara berkala. Pelumas ini berguna untuk melumasi permukaan rel supaya roda-roda pintu lipat dapat berputar dengan lancar di atasnya. Selain itu, pelumas ini juga dapat mencegah terbentuknya di rel. Anda bisa menggunakan berbagai pelumas untuk melumasi rel atas pintu. Namun kami merekomendasikan pakailah pelumas mesin jahit.

  1. Perhatikan Posisi Setelan Lahar Roda Atas

Anda wajib memperhatikan posisi setelan lahar roda atas dengan sebaik-baiknya. Pastikan posisi setelan lahar roda atas ini sudah benar serta tidak mengalami perubahan posisi. Sebab jikalau sampai posisi lahar roda ini berubah, maka pintu tidak dapat bekerja dengan baik, atau bahkan sama sekali tidak bisa dibuka-tutup. Oleh sebab itu, Anda harus selalu memastikan posisi setelan lahar roda atas yang menggantung pintu garasi mesti benar-benar rata dan tidak turun. Jagalah posisi tersebut dan pertahankan.

  1. Jaga Posisi Lahar Roda Bawah dan Grendel

Perihal lain yang juga mesti Anda lakukan dalam merawat pintu besi lipat yaitu menjaga posisi lahar roda bawah dan grendel tetap dalam dudukannya. Sama seperti lahar roda atas, lahar roda bawah ini wajib berada di dalam posisinya dan tidak boleh sampai keluar jalur. Karena jika roda bawah tersebut sampai tidak di posisinya yang benar, fungsinya pasti tak akan berjalan dengan baik. Pastikan posisi lahar roda bawah dan grendel tanam tak ada yang bergeser atau menempel hingga di rel bawahnya.