10 Makanan yang Bisa Bikin Kamu Kenyang Lebih Lama Saat Berpuasa

Semua umat muslim yang sudah memenuhi syarat-syarat tertentu wajib menunaikan ibadah puasa di Bulan Suci Ramadhan. Salah satu bentuk ibadah yang harus dijalankan adalah menahan diri dari makan sejak terbitnya fajar hingga terbenamnya matahari. Durasi waktu berpuasa di Indonesia kurang lebih sekitar 14 jam. Tentu saja tidak mengonsumsi makanan dan minuman apapun dalam waktu selama itu membuat tubuh kita merasakan lapar yang luar biasa. Perasaan ini sebenarnya dirasakan oleh siapapun. Jadi Anda jangan merasa sebagai orang yang paling menderita ya.

Tetapi tenang. Anda dapat mencegah perasaan lapar tersebut muncul dengan bekal makanan-makanan tertentu saat sahur. Kuncinya yaitu makanlah bahan pangan yang banyak mengandung serat. Makanan tinggi serat ini akan diproses oleh sistem pencernaan dalam tempo yang lambat. Sistem pencernaan di dalam tubuh kita akan mencerna makanan tersebut dalam waktu yang lebih lama. Hasilnya adalah Anda akan merasakan kenyang lebih lama apabila mengonsumsi bahan makanan yang kaya akan kandungan serat karena proses pencernaanya yang berlangsung lebih lama.

Lantas apa saja sih bahan pangan yang banyak kandungan seratnya itu? Sebenarnya ada banyak sekali makanan-makanan yang memiliki serat yang tinggi. Namun pada kesempatan kali ini, kami hanya ingin merekomendasikan bahan-bahan makanan tinggi serat yang mudah diperoleh di pasaran saja. Silakan Anda simak daftar makanan rekomendasi dari Arafuru ya!

KURMA

Buah kurma identik sekali dengan Bulan Ramadhan. Buah ini pasti akan membanjiri pasar sewaktu Bulan Ramadhan tiba. Kebanyakan orang memakan buah ini hanya sewaktu berbuka puasa karena termasuk bagian dari sunnah. Manisnya kurma akan membuat lapar dan dahaga seketika hilang. Faktanya makan kurma saat sahur sangat direkomendasikan juga loh karena buah kurma banyak mengandung serat yang baik untuk tubuh karena mampu membuat Anda bisa merasa kenyang lebih lama. Jadi mulai sekarang biasakanlah mengemil beberapa buah kurma setelah bersantap sahur ya.

ALPUKAT

Buah alpukat pun dapat mencegah timbulnya rasa lapar yang sering muncul pada waktu siang hari saat berpuasa. Kandungan serat di dalam buah ini sangat banyak sehingga dibutuhkan waktu yang lama bagi tubuh untuk mencernanya. Sedangkan kandungan lemaknya bermanfaat untuk merangsang otak supaya mampu berpikir kalau tubuh masih kenyang. Buah alpukat juga menyimpan kadar folat, potasium, dan vitamin E yang cukup banyak loh. Dengan kata lain, buah ini memang telah terbukti secara klinis dapat mengenyangkan perut Anda dalam waktu yang lebih lama.

APEL

Buah lain yang juga sangat bagus dikonsumsi oleh orang-orang yang hendak berpuasa keesokan harinya ialah apel. Mengakhiri hidangan sahur dengan buah apel akan membuat Anda merasa kenyang seharian ketika berpuasa. Hal ini dikarenakan buah apel mempunyai kadar air dan serat yang melimpah. Sebisa mungkin makanlah apel dengan kulit luarnya karena justru lapisan ini yang paling banyak menyimpan kandungan serat yang begitu tinggi. Lapisan kulit pada buah apel ini juga mengandung serat pektin yang berfungsi untuk menekan nafsu makan Anda. Anda akan merasa tetap kenyang.

BAYAM

Kami juga sangat merekomendasikan Anda untuk memperbanyak mengonsumsi sayur bayam pada saat sahur. Mengapa? Sebab bayam merupakan sayuran yang paling banyak mengandung serat. Pada bayam juga terkandung vitamin A yang bagus sekali untuk mendukung kesehatan Anda, terutama bagian mata dan otak. Memasak bayam yang paling bagus ialah mengukusnya atau menumis bayam tersebut selama 2-3 menit saja agar kandungan vitamin, mineral, dan serat di dalamnya tetap terjaga dengan baik. Kalau ingin membuat sup bayam, Anda juga wajib meminum kuahnya.

BROKOLI

Pilihan sayuran lainnya yang sebaiknya dikonsumsi ketika Anda sahur ialah brokoli. Meski mirip seperti kembang kol, brokoli itu berbeda. Brokoli juga lebih banyak mengandung vitamin dan mineral daripada kembang kol. Selain itu, kandungan serat di dalam brokoli ini pun jauh lebih tinggi. Sehingga wajar sekali kalau harga brokoli di pasaran lebih mahal ketimbang kembang kol. Memasak brokoli yang paling bagus ialah mengukusnya sehingga rasa, aroma, warna, dan kandungan nutrisi di dalamnya tetap terjaga utuh. Anda juga bisa menumis brokoli sekitar 3-5 menit dengan sedikit minyak.

KACANG-KACANGAN

Bahan pangan yang berjenis kacang-kacangan mempunyai kandungan protein nabati yang banyak sekali. Jadi sebaiknya Anda rutin mengonsumsi bahan pangan ini sebagai camilan setelah selesai menyantap hidangan sahur. Kacang-kacangan seperti kacang tanah, kacang mede, kacang almond, kacang kedelai, kacang walnut, kacang hijau, dan lain-lain memang kaya akan karbohidrat kompleks serta protein yang dapat mengenyangkan perut Anda lebih lama. Jadi Anda tidak boleh sampai melewatkan bekal makanan yang satu ini. Anda juga boleh mengkreasikan kacang-kacangan menjadi berbagai camilan yang lezat.

TELUR

Anda pasti sudah tahu bahwa sebutir telur ayam merupakan sumber protein hewani yang bagus, kan? Tingginya kadar protein yang tersimpan di dalam sebutir telur ayam ini mampu membuat siapa pun yang memakannya akan merasa kenyang dalam tempo yang lebih lama. Jadi buat Anda yang sekarang sedang berpuasa, catat baik-baik kalau saat sahur puasa nanti malam Anda harus mengonsumsi minimal sebutir telur supaya tetap semangat saat menjalankan puasa di siang harinya. Anda bisa merebus telur tersebut atau membuat telur mata sapi serta omelet.

IKAN

Ikan juga bagus banget dikonsumsi sebagai hidangan sahur Anda. Rasanya yang nikmat dengan aroma gurih yang begitu menggugah selera dijamin akan membuat Anda bersemangat menghabiskannya. Ikan juga memiliki kandungan protein, serat, dan lemak baik yang sangat bagus untuk tubuh. Kami sarankan masaklah ikan dengan cara dikukus atau dipanggang, bukan digoreng agar kandungan nutrisinya tetap terjaga. Sebenarnya semua jenis ikan itu bagus loh untuk dikonsumsi, bukan cuma ikan mahal seperti tuna atau salmon saja. Anda bisa memasaknya dengan resep khas Nusantara.

BERAS MERAH

Orang-orang yang sedang diet disarankan mengganti beras putih yang biasa dikonsumsi dengan beras merah. Meskipun rasanya kurang enak karena mempunyai tekstur yang lebih kasar, tetapi beras merah menyimpan serat dan mineral yang banyak sekali. Tingginya kandungan serat di dalam beras merah inilah yang membuat tekstur bijinya menjadi kasar. Bagi Anda yang ingin bisa merasa kenyang lebih lama ketika berpuasa, cobalah ganti menu sahur selama ini dengan menyajikan beras merah sebagai nasinya. Kami jamin deh besoknya Anda pasti bakal merasa lebih bertenaga menjalani hari.

OATMEAL

Oatmeal merupakan bahan makanan yang menyehatkan sekaligus dapat membuat tubuh tetap merasa kenyang dalam waktu yang lebih lama. Mengapa sih? Sebab oatmeal kaya akan kandungan karbohidrat kompleks yang dapat memberikan energi pada tubuh dan otak Anda. Selain itu, oatmeal juga banyak mengandung serat alami karena terbuat dari biji gandum utuh. Anda bisa menyajikan oatmeal bersama susu, kacang almond, dan buah-buahan segar. Kendati pada awalnya Anda mungkin akan merasa aneh, tetapi lama-kelamaan Anda pasti akan menyukai oatmeal ini.