Cara Mengatasi Lemari Kayu yang Kusam Tanpa Mengecat

Kita membutuhkan lemari kayu sebagai tempat penyimpanan pakaian. Beruntung sekali kita tinggal di Indonesia, di mana harga lemari kayu di sini terbilang lebih murah bila dibandingkan di luar negeri. Di negara-negara lain, lemari kayu termasuk perabotan mewah yang harganya mahal. Itu sebabnya, Anda harus merawat lemari kayu di rumah dengan sebaik-baiknya supaya awet, tahan lama, tidak cepat rusak, dan tetap memesona.

Lemari kayu terlihat menarik dengan permukaannya yang mengkilap. Kilauan ini berasal dari pemberian finishing yang berjenis glossy seperti pernish atau pelitur. Dengan penampilan permukaannya yang mengkilap ini, lemari kayu akan terlihat semakin mewah dan mahal. Anda pun terpesona dibuatnya. Akan tetapi, lambat laun lapisan finishing tersebut bakal menipis dan menghilang. Akibatnya ialah penampilan lemari menjadi kusam.

Anda tak perlu khawatir karena masih bisa mengilapkan kembali lemari tersebut menggunakan kiat-kiat di bawah ini!

Manfaatkan Minyak Sayur

Anda tak usah bingung dalam mengatasi warna lemari kayu yang kini berubah menjadi kusam. Sebab Anda dapat memanfaatkan bahan-bahan yang ada di dapur untuk mengembalikan kilau pada permukaan lemari tersebut. Salah satunya yaitu minyak sayur yang dapat dipakai untuk mengilapkan lemari kayu. Anda hanya perlu mengoleskan minyak ini ke permukaan kayu yang kusam secara merata. Oleskan minyak ke seluruh bagian lemari dengan lapisan yang tipis saja. Lapisan minyak ini biasanya mampu bertahan selama 1 bulan.

Oles Memakai Oli Mesin

Kalau Anda ingin membuat tampilan lemari kayu tampak mengkilap sekaligus melindunginya dari serangan hama dan jamur, cobalah manfaatkan oli mesin. Anda dapat menggunakan oli mesin untuk motor atau mobil. Usahakan pakailah oli yang masih baru, bukan oli bekas pakai. Sama seperti di atas, Anda bisa mengoleskan oli mesin ke permukaan lemari kayu memakai kain lap yang lembut. Usapkan oli ini secara merata dengan lapisan yang tipis saja. Pemberian oli juga akan melindungi lemari kayu dari serangan rayap dan kutu bubuk.

Gunakan Minyak Kayu Putih

Apabila bagian lemari yang tampak kusam hanya sedikit saja, Anda bisa memakai minyak kayu putih untuk mengatasinya. Dibandingkan dengan menggunakan minyak sayur atau oli mesin, minyak kayu putih mampu bekerja dengan lebih efektif dan efisien. Permukaan kayu yang telah dilapisi oleh minyak ini akan tampak mengkilap. Kilauannya bahkan mampu bertahan lebih lama. Tapi mengingat harga minyak kayu putih yang mahal, Anda harus bijaksana dalam menggunakannya. Oleskan minyak ini di bagian-bagian yang perlu saja.

Aplikasikan Minyak Kemiri

Bahan alternatif selanjutnya yang dapat digunakan untuk mengembalikan kilauan lemari kayu yang tampak kusam yaitu minyak kemiri. Tak hanya menghasilkan tampilan yang berkilau saja, minyak kemiri juga mampu membuat warna lemari menjadi lebih gelap sehingga tercipta kesan mewah di dalamnya. Selain itu, pemakaian minyak ini juga mampu menyamarkan bercak-bercak putih. Gunakan kain yang lembut untuk mengaplikasikan minyak kemiri ke permukaan lemari kayu. Oleskan secara merata di seluruh bagian lemari.