Jenis-jenis Tanaman Hias Taman Rumah, Dari Rumput Sampai Pohon

Tahukah anda, macam-macam tanaman hias terbilang sangat banyak. Kita bisa menyebutkannya mulai dari tanaman yang berdaun indah, berbunga cantik, maupun tanaman berbuah. Nah, dari sekian banyak jenis tumbuhan hias tersebut, tumbuh-tumbuhan ini bisa diklasifikasikan lagi menjadi enam macam menurut ketinggian dan fungsi pada desain lanskap taman. Apa saja?

Rumput

menanam rumput jepang

Jenis tanaman hias yang pertama adalah rumput. Kita mengenali rumput dari bentuknya yang rendah dan tak berkayu. Pada umumnya, rumput digunakan sebagai karpet taman. Warna hijau rumput yang sangat menyejukkan mata mampu menciptakan taman yang lebih indah dan modern. Berbagai macam rumput hias yang kerapkali ditanam antara lain rumput gajah mini, rumput manila, rumput jepang, dan rumput peking.

Ground Cover

desain taman bergaya minimalis

Secara garis besar, tanaman hias jenis ground cover seringkali digunakan untuk membatasi area tertentu, misalnya sebagai batas antara taman dengan teras. Dengan begini, taman tampak lebih rapi dan tegas. Maksimal, pertumbuhan tanaman jenis ground cover ini hanya bisa mencapai 30 cm. Adapun contoh dari tanaman yang biasa dijadikan sebagai ground cover ialah soka pendek, rumput kucai, dan tanaman kacang-kacangan.

Semak Rendah

macam macam tanaman hias

Sebutan semak rendah ditujukan untuk tanaman-tanaman hias yang memiliki ketinggian antara 30 cm – 1 meter. Karena ukurannya yang terbilang pendek, tanaman ini biasanya ditempatkan di barisan paling depan agar pesonanya tidak terhalangi oleh tanaman-tanaman yang lebih tinggi. Sementara dari sekian banyak tanaman semak rendah, yang paling difavoritkan adalah tanaman dengan pesona daun yang indah. Tanaman yang tergolong berjenis semak rendah di antaranya adalah kuping gajah, soka, aglonema, kenikir, dan tapak dara.

Semak Sedang

membuat taman sederhana

Di belakang tanaman semak rendah, biasanya dipenuhi oleh tanaman berjenis semak sedang. Tinggi tanaman semak sedang ini berkisar antara 1 sampai 2 meter. Tumbuhan semak sedang ini didominasi oleh tanaman hias berbunga. Kemuning, mawar, dan melati merupakan contoh dari tanaman hias dalam klasifikasi ini.

Semak Tinggi

tips memilih tanaman

Selain semak rendah dan semak sedang, dikenal juga istilah tanaman semak tinggi. Cirinya yaitu tanaman ini memiliki ketinggian antara 2 hingga 4,5 meter. Contoh dari tanaman semak tinggi yaitu kenanga, kamboja, dan kastuba.

Pohon

tanaman hias tumbuh subur

Pohon adalah sebutan untuk tanaman yang mampu tumbuh hingga mencapai ketinggian minimal 4,5 meter. Dari semua jenis pepohonan yang ada, pohon berbuah lah yang paling banyak dipilih. Karena memiliki ukuran yang paling tinggi dan besar, pohon umumnya ditanam di area perbatasan taman atau di bagian paling belakang. Yang termasuk ke dalam tanaman berjenis pohon yaitu dadap merah, jambu, mangga, caria golden, bungur, saputangan, dan masih banyak lagi.