9 Langkah Mudah : Cara Membersihkan Kolam Ikan Koi yang Benar

Membersihkan kolam ikan koi merupakan salah satu bentuk perawatan dasar yang wajib Anda kerjakan secara berkala. Dengan senantiasa memastikan kondisi kolam tersebut tetap bersih setiap saat, kita bisa menjamin kesehatan dan pertumbuhan ikan-ikan koi yang tinggal di dalamnya. Sebenarnya sama halnya seperti membersihkan akuarium ikan hias, upaya pembersihan kolam ikan koi secara total ini sebaiknya Anda lakukan minimal sebulan sekali. Tujuannya tak lain yaitu memastikan kondisi kolam tersebut selalu ideal sebagai tempat tinggal ikan koi peliharaan Anda.

Ikan koi merupakan ikan hias air tawar yang mempunyai pesona yang sungguh menarik. Ikan ini memiliki tubuh dengan warna yang sangat indah. Gerak-geriknya juga indah sekali. Kadang-kadang ikan koi akan berenang dengan begitu anggun di dalam kolam. Tapi saat kita menghampirinya, ikan ini akan langsung menjadi sangat aktif dan lincah sekali seolah-olah merasa senang akan kehadiran kita. Oleh sebab itulah, keberadaan ikan koi yang tinggal di kolam ini dapat menjadi hiburan tersendiri bagi Anda saat berada di rumah. Anda merasa terhibur oleh ikan-ikan koi tersebut.

tips membersihkan kolam ikan

Apabila ingin ikan koi yang Anda pelihara senantiasa dalam keadaan yang sehat, maka Anda harus mau merawatnya dengan baik. Termasuk merawat kolam sebagai tempat tinggalnya pun mutlak dikerjakan. Panduan di bawah ini bisa Anda jadikan pedoman dasar dalam membersihkan kolam ikan koi.

Langah 1. Pindahkan Ikan Koi ke Tempat yang Aman

membersihkan kolam ikan

Pertama-tama, mulailah dengan menangkap ikan koi kemudian memindahkannya ke tempat yang aman terlebih dulu. Misalnya seperti di kolam khusus, akuarium, kontainer, atau bahkan ember plastik. Perlu Anda perhatikan dengan baik di sini, air yang ada di ember penampungan tersebut sebaiknya diambil langsung dari air di kolam ya. Jangan menggunakan air yang baru. Mengapa? Hal ini berfungsi agar ikan koi tidak perlu melakukan proses adaptasi terlebih dahulu dengan lingkungan di dalam ember. Sehingga ikan-ikan tersebut tetap bakal merasa nyaman.

Langkah 2. Keluarkan Aksesosi dan Tumbuhan Air

membersihkan kolam ikan hias

Setelah semua ikan koi sudah Anda pindahkan ke tempat yang lebih aman, kemudian silakan Anda ambil semua aksesosi dan tanaman air yang terdapat di kolam tersebut. Termasuk di sini ialah sistem aerator, bebatuan, dan aksesosi tambahan lainnya. Bersihkan terlebih dahulu aksesosi-aksesosi ini sebelum Anda berlanjut ke langkah berikutnya. Sehingga Anda memiliki waktu yang cukup untuk menjemurnya di bawah sinar matahari. Seperti kita tahu, sinar matahari sangat ampuh untuk membunuh semua kuman dan bakteri yang melekat di permukaan aksesosi-aksesosi kolam tadi.

Langkah 3. Lakukan Pengurasan Air di Kolam

membersihkan kolam ikan di rumah

Setelah kondisi kolam sudah benar-benar kosong, barulah kemudian Anda bisa melakukan pengurasan air secara total terhadap kolam tersebut. Langkah kerja pada tahap ketiga ini tentu mudah sekali Anda laksanakan. Apalagi jika kolam koi yang Anda buat telah dilengkapi saluran pembuangan air yang lancar. Anda hanya perlu melepaskan bagian penutup saluran pembuangan air pada kolam ikan tersebut. Maka secara otomatis seluruh air di kolam pun akan langsung keluar menuju ke saluran ini. Jangan lupa juga, selain air di kolam utama, Anda juga perlu menguras air yang terdapat di kolam filter.

Langkah 4. Bersihkan Kolam Utama dengan Tuntas

membersihkan kolam ikan dengan mudah

Pada saat Anda membersihkan kolam ikan, Anda dilarang keras menggunakan sabun ataupun deterjen. Kenapa? Hal ini dikarenakan ikan sangat sensitif dengan kondisi kolam. Pembersihan yang benar adalah menggosok permukaan kolam memakai sikat sampai bersih. Begitu pula untuk sudut-sudut kolam yang susah dijangkau, Anda bisa memakai bantuan sikat gigi bekas. Pada tahap ini, Anda juga bisa sekaligus memeriksa kondisi kolam, apakah ada masalah serius di sana. Jika memungkinkan, sebaiknya Anda pun langsung tanggap dengan segera mengatasinya sebelum masalah tersebut bertambah besar.

Langkah 5. Cara Membersihan Kolam Filter

membersihkan kolam ikan agar bersih

Selain membersihkan kolam utama yang menjadi tempat untuk memelihara ikan koi, Anda juga perlu membersihkan kolam filter yang melengkapi kolam utama tersebut. Kolam filter ini umumnya berfungsi sebagai tempat tinggal bakteri-bakteri baik yang bertugas untuk menyaring air di kolam utama. Saringan yang terdapat pada sistem filterasi harus mendapatkan perhatian yang lebih ketika Anda membersihkan kolam. Hal ini karena kotoran-kotoran akan menumpuk cukup banyak di sini. Sikat semua kolam filterasi hingga bersih kembali. Periksa juga apakah ada sambungan pipa yang mengalami keretakan atau putus.

Langkah 6. Biarkan Kolam Terpapar Sinar Matahari

solusi membersihkan kolam ikan

Setelah tugas Anda dalam membersikan kolam ikan koi dan kolam filter sudah selesai, serta memastikan kondisi setiap sudut kolam ikan telah bersih dan bebas dari kotoran dan lumut, serta telah membilasnya sampai benar-benar bersih, maka pekerjaan selanjutnya yang mesti Anda kerjakan adalah membiarkan kolam tersebut tetap kering selama beberapa saat dan membiarkannya terkena sinar matahari langsung kurang lebih selama 1-3 jam. Sinar matahari sangat bagus bagi kolam tersebut. Hal ini berguna supaya kolam bebas dari kuman dan bakteri yang bisa mengganggu kesehatan ikan koi.

Langkah 7. Mengisi Kolam dengan Air Bersih Lagi

membersihkan kolam ikan yang benar

Perlu Anda perhatikan, air bersih yang akan dipakai untuk mengisi kolam ikan hendaknya diolah terlebih dahulu. Caranya mudah sekali kok. Anda juga tidak perlu sampai menggunakan mesin reverse osmosis untuk mengolah air tersebut. Proses pengolahan air di sini dilakukan dengan cara membiarkannya di dalam ember setidak-tidaknya selama sehari semalam agar kotoran-kotoran yang terdapat di dalamnya mengendap di dasar air. Jadi hanya air di bagian atas saja yang akan kita gunakan. Setelah itu, air olahan ini dapat dialirkan menuju kolam melalui pipa/selang kapiler agar kotorannya tidak tercampur kembali.

Langkah 8. Letakan Aksesosi, Tanaman Air, dan Filter

membersihkan kolam ikan koi

Setelah kolam ikan koi sudah terisi penuh dengan air, tugas Anda yang berikutnya adalah meletakkan aksesosi, tumbuh-tumbuhan air, dan saringan kembali ke kolam seperti di posisi sebelumnya. Pastikan semua benda-benda ini diletakkan dengan benar supaya tidak membahayakan ikan. Nyalakan sistem filterasi pada kolam tersebut serta pastikan kinerjanya lancar seperti sediakala. Anda harus membiarkan kondisi kolam tersebut tetap kosong selama 2-3 jam sembari sistem filternya tetap aktif. Gunanya untuk menciptakan kondisi kolam yang sudah siap untuk dihuni ikan koi kembali.

Langkah 9. Lepaskan Ikan Koi dengan Hati-hati

langkah membersihkan kolam ikan

Tugas Anda yang terakhir adalah melepaskan kembali semua ikan koi dari wadah karantina dipindahkan lagi ke kolam. Kami sarankan sebaiknya proses pelepasan ikan ko ini dilaksanakan pada sore hari setelah matahari bersinar agak redup. Perhatikan gerak-gerik ikan saat baru Anda rilis kembali ke kolam. Apakah ikan koi tersebut nampak bergerak ceria di seluruh kolam atau justru diam bersembunyi di salah satu sudut kolam? Ikan yang bergerak bebas menandakan kondisi kolam yang baus. Di sisi yang lain, ikan koi yang cenderung diam dan diam mengindikasikan kalau kesehatannya sedang terganggu.