Membuat Obat-obatan Hebal dari Bunga Pagoda, Banyak Manfaatnya

Cherodenrum Japonicum (Thumb) Sweet di Indonesia lebih dikenal dengan sebutan bunga pagoda. Di beberapa daerah, bunga pagoda juga biasa disebut sebagai bunga srigunggu. Ini merupakan tanaman hias yang mempunyai bunga dengan pesona yang indah sekali. Sehingga tidak heran, bunga pagoda ini sering kali ditanam di taman depan rumah. Tanaman pagoda memiliki daun berwarna hijau pekat, bunga yang bergerombol, dan batangnya mampu tumbuh hingga 2 meter. Tumbuhan ini akan terlihat semakin menarik manakala bunganya sudah muncul, kemudian mekar dengan sempurna.

khasiat bunga pagoda

Perlu Anda ketahui, akar tanaman pagoda bersifat anti flamasi dan anti swelling. Akar ini memiliki rasa yang pahit sekali. Tetapi di balik rasanya yang pahit tersebut, akar tumbuhan pagoda mempunyai sejuta khasiat yang baik bagi kesehatan manusia. Bagian akar inilah yang dapat Anda manfaatkan sebagai obat herbal. Contohnya yaitu mempercepat pembekuan darah serta mengatasi peluruh kencing. Sedangkan bagian daun tanaman pagoda yang memiliki rasa pahit-pahit manis bisa Anda manfaatkan sebagai obat anti-radang. Lalu untuk bagian bunganya sendiri bisa Anda manfaatkan sebagai pereda sakit kepala.

manfaat bunga pagoda

Tentunya Anda perlu membuat ramuan herbal terlebih dahulu untuk dapat menggunakan bunga pagoda sebagai obat herbal. Mumpung Anda masih tetap di rumah nih, Anda bisa loh meracik sendiri obat alami tersebut. Caranya dijamin gampang banget kok. Silakan Anda dapat mengikuti panduan di bawah ini!

Obat Herbal Migrain dari Bunga Pagoda

mengatasi migrain secara alami

Jika sekarang Anda sedang dilanda migrain atau sakit kepala sebelah, maka cobalah ramuan herbal dari bunga pagoda untuk menyembuhkannya. Siapa tahu penyakit tersebut akan langsung sirna seketika? Mula-mula Anda perlu menyiapkan 15 gram bunga pagoda, 5 gram getah lidah buaya, dan 5 gram jahe. Selanjutnya bahan-bahan ini direbus menjadi satu di dalam air sebanyak 500 cc. Rebuslah dalam kurun waktu yang cukup lama hingga menyisakan air setengahnya saja. Jangan lupa menyaring air rebusan ini untuk memisahkan ampasnya. Kalau sudah jadi, minumlah air rebusan tersebut selagi hangat.

Obat Hebal Sakit Pinggang dari Bunga Pagoda

mengatasi sakit pinggang secara alami

Selain migrain, bunga pagoda pun bisa Anda gunakan untuk mengobati sakit pinggang. Cocok banget nih kalau kebetulan Anda saat ini sedang merasakan sakit pinggang yang luar biasa. Dengan rutin meminum ramuan herbal dari bunga pagoda yang Anda buat sendiri, niscaya sakit pinggang tersebut akan lenyap. Lantas pinggang Anda pun tak akan terasa sakit lagi. Cara membuat ramuan ini yaitu rebuslah 50 gram bunga pagoda, 10 gram jahe merah, serta gula aren secukupnya di dalam 500 cc air bersih. Perebusan dilakukan hingga air tinggal tersisa 250 cc saja. Setelah disaring ampasnya, Anda bisa meminum ramuan ini.

Obat Herbal Insomnia dari Bunga Pagoda

mengatasi insomnia secara alami

Gangguan insomnia atau sulit tertidur bisa menyerang siapa saja, termasuk Anda sendiri. Tapi tenang, sekarang Anda tak perlu risau lagi karena ternyata insomnia dapat disembuhkan memakai bunga pagoda loh.Jika suatu saat Anda terkena gangguan insomnia, cobalah ambil bunga pagoda untuk membuat obat penyembuhnya. Gilinglah bunga pagoda ini menggunakan blender sampai halus. Kemudian hasil gilingan bunga pagoda ini direbus dalam air sebanyak 400 cc dengan ditambahkan 15 gram jahe. Masak hingga tersisa 200 cc. Air rebusan tersebut dapat Anda saring dan diminum saat hendak tidur agar merasa lebih nyaman.