5 Solusi Ampuh : Cara Mengobati Landak Mini yang Sakit Diare

Salah satu penyakit landak mini yang serius dan menjadi momok menakutkan bagi para penghobi adalah penyakit diare. Apabila tak segera ditangani dengan benar, kesehatan landak mini yang terkena penyakit ini akan terus mengalami penurunan hingga akhirnya mati. Oleh sebab itu, penanganan yang tepat akan sangat membantu memulihkan kondisi binatang peliharaan Anda tersebut.  Pada umumnya, landak mini yang terjangkit diare ditandai dengan gerak-gerik tubuhnya yang lemas, termasuk tidak mau makan dan minum. Landak mini tersebut terlihat banyak berdiam diri dan ogah-ogahan di dalam kandang.

Kesehatan landak mini juga bisa dilihat dari indikator bentuk atau wujud kotorannya. Kotoran berwarna kehijau-hijauan dan berlendir merupakan tanda awal jika landak mini yang Anda pelihara terkena diare. Kalau kondisi tubuhnya semakin menurun, maka bentuk kotoran ini lama-kelamaan akan semakin encer. Bahkan jika kesehatannya kian parah, bukan tidak mungkin landak mini tadi pun akan muntah-muntah. Sejak awal Anda tidak boleh membiaran landak mini yang terkena diare ini. Segera lakukan pengobatan terhadap landak mini secara tepat untuk menyembuhkan penyakit diarenya sampai tuntas.

landak mini sakit diare

Sebagai bentuk pertolongan pertama, maka Anda dapat mengobati landak mini menggunakan kiat-kiat di bawah ini! Ini merupakan upaya pengobatan yang cukup efektif dipakai untuk mengatasi landak mini yang sakit diare. Apabila penyakitnya tidak kunjung sembuh dalam kurun waktu 3 hari, maka dianjurkan untuk segera membawanya ke dokter hewan.

Berikanlah Air Madu atau Sari Kurma

obat alami landak mini

Berikan air madu atau sari kurma secara berkala ke landak mini tersebut dengan menggunakan bantuan selang. Hal ini dikerjakan untuk mencegah kondisi landak mini semakin memburuk, terutama mengalami dehidrasi sehingga bisa menyebabkan kesehatannya semakin menurun. Di sini Anda harus memakai air madu atau sari kurma murni, bukan sirup rasa madu maupun sirup rasa kurma ya. Anda bisa melakukan force feeding memakai selang jika memang kondisi landak mini sudah terlanjur parah. Rutinlah berikan air madu/sari kurma ini setiap 2-3 jam sekali dalam porsi yang sedikit demi sedikit.

Jaga Kebersihan Hewan dan Kandang

landak mini sakit diare

Usahakan kondisi kandang landak mini tadi selalu dalam keadaan bersih. Mengingat sedang diare, maka pasti akan banyak kotoran landak mini yang bertebaran di segala sudut kandang ini. Sehingga diperlukan ketelatenan Anda untuk menghilangkan kotoran-kotoran tersebut setiap saat. Anda tidak boleh biarkan kondisi kandang tersebut tetap kotor. Kenapa? Sebab lingkungan yang kotor justru akan memperparah kondisi si landak mini Anda. Bersihkanlah kandang landak mini tadi setiap hari. sJangan lupa juga untuk menjaga kebersihan tubuh landak mini itu sendiri.

Sediakanlah Air Minum yang Bersih

mengobati landak mini

Landak mini yang sedang menderita penyakit diare memiliki risiko besar mengalami dehidrasi. Meskipun kelihatannya sepele, tetapi penyakit yang satu ini mematikan bagi landak mini loh. Jadi Anda harus lekas memberikannya terapi. Anda juga harus memastikan air minum selalu tersedia untuk landak  dan diganti secara berkala untuk menjaga kesegaran dan kebersihannya. Jangan sampai deh landak mini ini terkena dehidrasi. Sedangkan untuk masalah pakan, sebaiknya Anda memberikan pakan yang dapat merangsang nafsu makan si landak mini tersebut seperti ulat hongkong ya.

Berikan Obat Diatab supaya Sembuh

obat untuk landak mini

Untungnya saat ini terdapat beberapa obat yang dapat digunakan untuk menyembuhkan penyakit diare yang menyerang landak mini. Salah satu obat yang bisa diandalkan, Anda dapat memberikan landak mini yang sedang terserang penyakit diare tersebut menggunakan diatab yang dicampur memakai air minum menggunakan dosis 1/16. Berikan obat yang berguna untuk menghentikan pup ini sebanyak 2 sampai 3 kali sehari dengan bantuan selang. Anda harus berhati-hati saat memberikan obat ini ya. Pastikan landak mini tersebut meminum obat diare yang tengah Anda berikan tersebut.

Berikan Norit Sebagai Obat Alternatif

obat diare landak mini

Di samping memberikan diatab dengan dosis yang pas, kami juga menyarankan Anda untuk memberikan norit guna menetralisir racun yang ada di dalam tubuh si landak mini. Pemberian norit dilakukan setelah diare pada si landak mini tersebut terlihat mulai berhenti. Anda harus memberikan terapi supaya semua racun yang terdapat di tubuhnya benar-benar sirna. Dengan demikian, kondisinya bakal menjadi sehat. Anda bisa memberikan norit dengan dosis sesuai petunjuk pada kemasannya. Berikanlah norit ini sampai landak mini Anda menjadi sehat, gerakannya aktif, dan nafsu makannya pun kembali tinggi.