Cobain 9 Inspirasi Desain Lampu Tumblr yang Bagus, Menarik, dan Lucu Abis

Keberadaan lampu sangat membantu aktivitas kehidupan di malam hari. Tanpanya kita nyaris tak dapat beraktivitas di dalam kegelapan. Apalagi bagi Anda yang takut dengan kondisi gelap, keberadaan lampu ini benar-benar sangat menolong Anda. Semakin kreatifnya manusia juga membuat semakin banyaknya desain lampu yang ada di pasaran. Jika dulu desain lampu hanya memainkan segi bentuk dan warnanya saja Kini banyak beredar produk lampu yang telah diberi sentuhan teknologi yang canggih. Cocok sekali deh buat Anda yang memang menginginkan lampu yang unik dan menarik.

Semua orang menginginkan rumahnya terlihat begitu menarik serta mempunyai suasana yang nyaman. Termasuk Anda pula mengharapkan kondisi yang demikian, kan? Salah satu teknik termudah yang dapat dilakukan untuk mewujudkan keinginan Anda tersebut adalah mendekorasinya. Melalui proses dekorasi ini Anda bisa membuat desain interior rumah menjadi benar-benar menarik. Anda dapat memanfaatkan barang-barang yang unik saat mendekorasi interior. Contohnya soal lampu yang digunakan untuk setiap ruangan. Anda bisa menggunakan lampu-lampu seperti di bawah ini loh!

inspirasi lampu yang unik

Untungnya sekarang cukup mudah untuk bisa mendapatkan barang-barang yang unik, termasuk lampu yang tampilannya unik seperti ini. Anda dapat membelinya secara online di toko.arafuru.com ya. Harganya sangat terjangkau kok. Beberapa produk lampu hias yang tersedia di antaranya :

Kebanyakan jamur yang memiliki warna menarik cenderung beracun. Tapi tenang dengan jamur yang satu ini. Warna-warna yang cerah akan menjadi hiasan menarik yang mampu memperindah dekorasi ruangan yang Anda miliki.

desain lampu yang unik

Pasti Anda pernah menonton adegan film penculikan manusia oleh alien kan? Kini Anda bisa melihatnya lebih dekat dengan lampu rancangan Lass Klein ini. Tampak pada gambar di atas bahwa lampu ini memiliki desain yang cukup unik.

inspirasi lampu yang menarik

Bagi Anda pecinta game Pacman, Anda harus punya lampu yang satu ini. Lampu Pacman ini dirancang oleh Mirko Ginepro dan tersedia 4 pilihan karakter, yaitu Blinky, Inky, Pinky, dan Clyde. Meskipun Anda takut dengan hantu, tidak ada salahnya menambahkan lampu lucu ini di rumah Anda.

lampu yang menarik

Anak-anak kecil biasanya tertarik dengan segala sesuatu yang memiliki desain yang cerah. Namun untuk lampu berkilau khas kunang-kunang ini tampaknya juga mampu memikat hati orang dewasa. Lampu ini terlihat bagus diletakkan pada bagian indoor dan outdoor rumah.

lampu yang cocok

Hewan-hewan yang bertubuh kecil memang terlihat lucu dan disukai oleh semua orang. Begitupun dengan lampu berbentuk kelinci dan tupai ini. Tempatkan kedua lampu ini pada taman agar orang-orang yang melewati rumah Anda terpesona olehnya.

lampu yang berbentuk anjing

Lucky The Dachshund atau biasa disebut The Wiener Dog memang memiliki bentuk tubuh yang sangat lucu. Oleh karena itu dibuatlah lampu yang sangat mirip dengan anjing ini. Pada bagian tengahnya terbuat dari kaca berwarna transparan sehingga sinar lampu bisa terpancar dengan sangat elegan.

Penguin selalu terlihat lucu dan menggemaskan. Cara berjalannya yang unik juga menjadi alasan kenapa banyak orang yang menyukainya. Penguin jika terkenal akan kesetiaannya pada pasangannya. Inilah yang menjadi inspirasi pembuatan lampu penguin lucu ini.

desain lampu yang keren

Lampu buatan Frank Gehry ini terlihat seperti ikan mas sungguhan. Terlebih sinar lampu yang memancar pun berwarna kekuning-kuningan. Letakkan lampu ini pada ruang tamu untuk menambah kesan mewah di sana.

konsep lampu yang lucu

Dunia bawah laut merupakan tempat misterius yang menyembunyikan banyak keindahan. Terinspirasi oleh hal ini, Roxy Towry Russell merancang lampu liontin berbentuk ubur-ubur yang indah. Permukaannya yang seolah terlihat rapuh mampu menciptakan suasana indah yang unik.