Panduan Dasar : Cara Memasang Solid Surface Lengkap Khusus Buat Pemula

Solid surface adalah material buatan manusia yang biasanya terbuat dari campuran serbuk kaca, akrilik, bauksit, resin poliester atau epoxy, serta pigmen. Paling banyak material ini digunakan sebagai bahan pelapis countertop pada meja dapur. Meskipun begitu, solid surface juga bisa diaplikasikan pada lantai dan dinding bangunan.

Kini solid surface hadir dengan ratusan pilihan warna dan motif, mulai dari corak yang terlihat solid, mengkilap, hingga menyerupai granit. Tentu saja, banyaknya ragam pilihan solid surface ini akan memudahkan kita dalam menentukan mana material yang paling sesuai dengan desain yang ingin dibuat. Barulah kemudian, Anda bisa memasangnya di posisi yang telah direncanakan.

cara memasang solid surface

Secara prinsip, solid surface dipasang pada dinding atau kabinet menggunakan sealant sebagai bahan perekat. Sealant tersebut selanjutnya dioleskan pada permukaan bidang yang akan menjadi dasar/alas pemasangan solid surface. Sedangkan untuk pemasangan solid surface pada bidang yang memiliki bentang besar dibutuhkan sambungan sehingga diperlukan bahan perekat dan pengerjaan yang lebih spesifik.

Berikut ini panduan dasar dalam pemasangan solid surface yang bisa Anda coba praktikkan sendiri!

apa itu solid surface

Meja

Apabila Anda ingin membuat meja dapur (island) di rumah, Anda bisa memadukan meja beton dengan solid surface di atasnya.

  • Buatlah sebuah meja beton yang kokoh di posisi yang dikehendaki. Lakukan finishing terhadap meja tersebut sampai ke tahap acian. Ingat, meja dapur tidak perlu dicat terlebih dahulu.
  • Pastikan permukaan meja dapur yang telah dibuat tadi memiliki permukaan yang benar-benar rata. Anda bisa mengeceknya menggunakan waterpass. Setelah itu, bersihkan permukaan meja tersebut dari kotoran dan debu.
  • Setelah langkah-langkah di atas telah selesai dikerjakan, kini saatnya menempelkan solid surface. Siapkan sealant kemudian aplikasikan pada permukaan bagian atas meja beton. Lalu tempelkan solid surface pada bidang tersebut dan tunggu sejenak sampai keduanya merekat dengan sempurna.

kelebihan kekurangan solid surface

Kabinet

Dapur yang bergaya modern biasanya dilengkapi dengan kabinet. Khusus di bagian countertop yang menjadi tempat untuk meracik bahan masakan, Anda dapat memasang solid surface.

  • Posisikan kabinet di dalam dapur sesuai dengan tata letak yang ingin dibuat. Pastikan kabinet tersebut mempunyai leveling permukaan yang bersih dan rata.
  • Siapkan multipleks yang memiliki ketebalan 12 mm. Multipleks ini nantinya akan kita gunakan sebagai dudukan dari solid surface sehingga posisinya lebih stabil. Pasanglah multipleks tersebut di atas permukaan kabinet. Jangan lupa untuk menyesuaikan ukurannya bias lebih rapi.
  • Tentukan posisi pemasangan peralatan dapur seperti kompor, sink, dan keran di atas kabinet. Buatlah beberapa lubang pada material solid surface sebagai lubang dudukan peralatan dapur di atas. Usahakan kerjakan proses pembuatan lubang-lubang tersebut dengan cermat agar hasilnya rapi.
  • Kemudian solid surface yang telah disiapkan dan dilubangi sedemikian rupa tadi bisa dipasang di atas permukaan countertop kabinet.

bahan dasar solid surface

Dinding

Pemasangan solid surface di permukaan dinding sebaiknya diberikan landasan dari keramik atau kaca sehingga ikatan dari sealant dapat menahan solid surface dengan lebih kuat.

  • Ukurlah bidang dinding yang akan dipasangi solid surface pertamakali. Anda bisa memasang solid surface di sebagian atau seluruh bidang dinding tersebut. Pemasangan solid surface di sebagian permukaan dinding mampu menciptakan kesan yang elegan.
  • Pasang keramik di permukaan dinding yang telah ditentukan sebagai lapisan tengah antara dinding dan solid surface. Selain keramik, Anda pun dapat menggunakan kaca sebagai lapisan dasar dari solid surface. Biarkan selama 24 jam supaya lapisan ini benar-benar mengering.
  • Sekarang waktunya untuk memasang lapisan solid surface pada permukaan dinding tersebut memakai sealant. Hati-hatilah saat mengerjakannya agar hasilnya tampak memuaskan.