Beginilah Cara Memasang Kaca Pada Daun Jendela, Harus Dibuat Longgar Ya

Rumah yang baik membutuhkan jendela sebagai jalur keluar masuk udara. Mengapa? Sebab rumah yang tidak dilengkapi dengan jendela akan terasa pengap. Keberadaan jendela ini juga sekaligus berfungsi sebagai jalur masuknya cahaya matahari. Itulah kenapa, lumrahnya jendela dibuat menggunakan kaca. Bila jendela ditutup, maka cahaya tetap bisa masuk dengan leluasa ke dalam rumah.

Proses pemasangan kaca ke dalam daun jendela harus dilakukan dengan hati-hati oleh orang yang memiliki keterampilan yang tinggi. Kaca memiliki sifat getas. Bahan ini mudah sekali pecah menjadi berkeping-keping ketika dikenai tekanan yang cukup tinggi. Selain itu, kaca juga akan mengalami pemuaian jika mendapatkan suhu panas yang mengakibatkan ukurannya bertambah panjang. Jadi jangan heran kalau ukuran kaca pada siang hari akan lebih panjang daripada saat pagi dan malam hari.

memasang kaca pada jendela

Di samping dari segi material kaca, Anda pun perlu memperhatikan spesifikasi bingkai yang bakal digunakan sebagai kerangka kaca. Jikalau Anda memakai kaca yang ketebalannya kurang dari 4 mm, Anda bisa memadukannya dengan bingkai sistem rangka tempel. Jadi daun jendela akan berperan sebagai penyetabil supaya kaca tidak pecah. Lalu tambahkan lis tempel di sekeliling kaca 4 mm tersebut sebagai untuk mempertahankan posisi kaca.

Sedangkan untuk pemakaian kaca dengan ketebalan lebih dari 5 mm, Anda bisa menggunakan bingkai dengan bagian dalam yang dibuat satu lajur takikan untuk penempatan kaca. Setelah itu, posisi kaca biar stabil bisa ditahan menggunakan lis kecil yang dipasang di sekeliling rangka kayu. Dengan prinsip pemasangan seperti ini, dijamin kaca akan menempel kuat di dalam daun jendela tersebut.

cara membersihkan jendela 1

Adapun langkah-langkah pemasangan kaca pada daun jendela yaitu :

  1. Letakkan kaca di atas permukaan lantai atau meja kerja yang bersih dan rata. Pastikan posisi alurnya berada di sebelah atas.
  2. Seluruh pinggiran kaca perlu dihaluskan terlebih dahulu menggunakan ampelas. Sisi kaca yang baru dipotong biasanya cukup tajam sehingga dapat melukai Anda bila tidak dihaluskan.
  3. Gunakan sarung tangan untuk memasang kaca pada bingkainya agar tangan Anda tetap terlindungi. Jika tidak ada sarung tangan, Anda bisa memakai alas dari kain lap atau kertas koran. Usahakan tersisa celah-celah sekitar 1 mm sebagai tempat pemuaian kaca.
  4. Pasanglah paku pada lis kayu terlebih dahulu sehingga nantinya lebih gampang dalam memasangnya ke bingkai. Hati-hati saat memakunya karena jika tidak benar bisa mengakibatkan lis tersebut pecah.
  5. Lis selanjutnya dipasang pada keempat sisi bingkai daun jendela. Untuk mencegah timbulnya goresan pada permukaan kaca, Anda perlu memasang selembar kain di atas permukaan kaca yang ingin dipasangi lis kayu. Barulah kemudian proses pemasangan lis kayu bisa dilaksanakan.

Selamat bekerja!