Yakin Bikin Betah Kerja Deh Jika Anda Memilih Meja Kantor yang Seperti Ini

Mendirikan sebuah ruang kerja yang nyaman bagi Anda yang terbiasa bekerja di rumah bisa dilakukan dengan mudah. Prinsipnya gampang saja, di mana Anda menyediakan kamar dan mendekorasinya agar bisa menumbuhkan motivasi bekerja bukan malah bermalas-malasan. Seperti halnya di kantor, keberadaan meja kerja di sini juga akan menjadi titik fokus ruangan. Dengan melihat kenyataan ini, Anda harus bisa memilih desain meja yang tepat agar hasil ruangan yang tercipta pun memuaskan.

Untuk ruang kerja yang bersifat privasi, memilih meja yang sesuai mood sendiri tidak jadi masalah sebab bisa disesuaikan dengan selera pribadi. Tetapi jika ruang kerja bersifat serbaguna, maka pemilihan pun harus dilakukan secara objektif. Oleh karena itu, menentukan meja yang tepat memang tidak mudah. Meja yang terlalu besar akan menjadi tempat yang pas untuk menumpuk pekerjaan sehingga suasana di sana menjadi tidak fresh. Sebaliknya, jika meja yang dipilih terlalu kecil maka rasa nyaman yang seharusnya ada malah kesan sempit yang didapatkan.

Berikut ini merupakan tips dan trik untuk memilih meja kerja yang tepat di dalam rumah!

Penataan Meja di Ruangan

Salah satu cara dalam menata meja kerja adalah mengintegrasikannya dengan furnitur di sampingnya. Cari ini dinilai sangat tepat apabila ruang kerja juga mempunyai fungsi yang lain. Model lainnya adalah meja yang dilengkapi beberapa rak di atasnya yang akan sangat berguna.

Berapa Jumlah Orang yang Menempatinya?

Apabila ruangan akan dipakai oleh beberapa orang, maka gunakanlah beberapa meja atau sebuah meja berukuran besar. Meja-meja tersebut nantinya bisa disusun membentuk pola segitiga sehingga memudahkan Anda dalam berkomunikasi. Pola meja lain yang dianjurkan adalah memanjang, sehingga orang-orang bisa bekerja secara berhadapan.

Meja untuk Pertemuan

Terkadang, desain suatu meja tidak begitu mempengaruhi tingkat produktivitas orang yang menempatinya. Namun, aspek desain masih Anda perlukan guna menjaga profesionalisme di mata klien saat berkunjung ke rumah. Terlebih jika Anda sering mengadakan pertemuan penting di sini, maka desain meja yang bagus merupakan yang tepat sebagai landasan penandatanganan kontrak kerja.

Desain yang Tipis

Jika Anda memerlukan banyak ruang tetapi terkendala dengan ukuran luas ruangan yang dimiliki, Anda bisa menggunakan meja tipis sebagai solusinya. Meja seperti ini cocok saat digunakan untuk tempat menaruh berkas-berkas kerja dan tidak direkomendasikan sebagai meja utama karena mudah rusak. Pilih model meja yang terlihat segar di mata sehingga kertas-kertas yang menumpuk di sana menjadi tersamarkan. Alternatif lainnya adalah meja lipat. Meja ini bisa Anda lipat dengan mudah ketika tidak digunakan.

Meja dengan Permukaan Tambahan yang Tersembunyi

Apakah terkadang Anda memerlukan ruang di atas meja yang lebih luas? Jika ya, Anda bisa memilih meja dengan permukaan yang bisa dilipat. Biasanya lipatan meja ini terletak di sebelah kanan dan kirinya. Selain itu, Anda juga bisa memanfaatkan jendela lemari yang telah dimodifikasi sebagai meja kerja tambahan.

Memilih Warna Meja yang Sesuai

Meja berwarna netral sangat cocok digunakan di ruang kerja yang digunakan oleh umum. Sementara itu, jika Anda ingin meja tampil sebagai fokus ruangan, pilihlah warna-warna yang cerah. Jangan lupa untuk memadukannya dengan warna lain agar tampila meja terlihat lebih dinamis.